Selasa, 26 Februari 2013

[Gudang Artikel] Janggelan Cincau Cincailah....

Janggelan atau lebih dikenal dengan cincau hitam tumbuh di musim hujan. Namun, saat ini cukup langka karena kemarau panjang dan cuaca yang tidak begitu bersahabat. Banyak tanaman cincau hitam di daerah Jawa Timur yang mati kekeringan. Namun langkanya tanaman cincau berbanding terbalik dengan kebutuhan. Banyak permintaan, namun stok tak memadai.
Ini jadi lahan subur bagi para petani cincau  hitam yang masih memiliki tanaman yang hidup dan terpelihara dengan baik. Seiring dengan langkanya stok barang dan kebutuhan yang tinggi, sebagaimana hukum suplay dan demand tentu saja menyebabkan harga yang melambung tinggi. Bahkan di lingkup petani saja harga cincau hitam yang setengah kering mencapai Rp. 10.000,- dan cincau hitam kering (yang telah berwarna hitam kering) mencapai harga Rp. 15.000,- bahkan ada tengkulak yang berani membeli Rp. 17.000 per kilonya. Bayangkan saja, kenaikan itu benar-benar drastis dari panenan tahun lalu yang paling banter laku cuman Rp. 3.000 per kilonya.

Jika dipelajari dari harga yang mencapai segitu, artinya kebutuhan akan tanaman cincau hitam itu masih sangatlah tinggi.

Sumber info : Telusur Masamru di Masyarakat Gawangan Ngrayun Ponorogo Jatim.
Februari 2013


--
Posting oleh Blogger ke Gudang Artikel pada 2/26/2013 06:10:00 AM